Subscribe

RSS Feed (xml)

Powered By

Skin Design:
Free Blogger Template

Powered by Blogger

SELAMAT DATANG DI KUBU JINGGA,BLOG YANG BERISI APA SAJA.

Rabu, 06 Oktober 2010

Terbakar Akibat Arus Pendek

AMLAPURA—
Diduga akibat arus pendek, sebuah rumah di Dusun Tunas Sari, Desa Tianyar Timur, Kubu, Karangasem terbakar. Akibat kejadian tersebut, korban I Nyoman Gelgel (47) mengalami kerugian senilai Rp. 70 juta.

Kebakaran yang melalap rumah korban terjadi pukul 20.30 pada Selasa (5/10) malam hari lalu. Pertama kali terbakarnya rumah koran dilihat oleh adiknya, Ni Wayan Suwini (24). Saat itu, saksi Suwini sedang menonton TV dirumah korban.

Ketika sedang asyik menonton siaran TV, saksi dikejutkan oleh munculnya api dari bubungan atap rumah korban yang tidak ada plafonnya. Dengan penuh rasa terkejut, saksi lari keluar dan berteriak meminta pertolongan warga sekitarnya.

Dengan peralatan seadanya, warga beramai-ramai berusaha memadamkan api. Namun dengan bantuan angin, api dengan cepat melalap seluruh bagian rumah korban sehingga tinggal puing-puing saja.

Barang yang terbakar dalam kejadian tersebut berupa sebuah TV 21 inch, peralatan rumah tangga serta beberapa lembar surat berharga. Akibat kejadian tersebut, korban mengalami kerugian senilai Rp. 70 juta. Kebakaran yang diduga disebabkan oleh arus pendek tersebut langsung dilaporkan ke Mapolsek Kubu.

Pahumas Polres Karangasem AKP Wayan Wirata seijin Kapolres AKBP Heny Harsono diminta keterangannya, Rabu (6/10) membenarkan laporan kejadian tersebut. ‘’Kebakaran ini akibat arus pendek. Dari oleh TKP tidak ditemukan akibat kesengajaan,’’katanya. dek

Tidak ada komentar: